Dirgahayu Republik Indonesia, Bawaslu Kabupaten Lebong Gelar Upacara dengan Khidmat
|
Dirgahayu Republik Indonesia, Bawaslu Kabupaten Lebong Gelar Upacara dengan Khidmat
Lebong, Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Lebong – Sebagai bentuk syukur atas kemerdekaan Republik Indonesia serta dalam rangka mengobarkan semangat juang 45 para pahlawan kemerdekaan Republik Indonesia dahulu, Bawaslu Kabupaten Lebong menggelar Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77. Bertindak sebagai Inspektur Upacara yakni Koordinator Divisi Pengawasan, Humas dan Hubal, Melky Agustian, S.H. (Anggota), Rabu pagi (17/8/2022) di halaman Sekretariat Bawaslu Kabupaten Lebong.
Upacara Peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77 di Sekretariat Bawaslu Kabupaten Lebong dilaksanakan berdasarkan Surat Edaran Bawaslu RI Nomor : 22 Tahun 2022 tentang Pedoman Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Tahun 2022.
Sebagai lembaga negara yang mempunyai tugas mulia yakni mengawasi pelaksanaan tahapan Pemilu dan Pemilihan agar terciptanya Pemilu dan Pemilihan yang berintegritas serta berlandaskan prinsip Luber (Langsung, Bebas, Rahasia) dan Jurdil (Jujur dan Adil), momentum peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77 ini hendaknya menjadi cambuk bagi Pengawas Pemilu untuk bekerja secara profesional serta menegakkan integritas sebagai penyelenggara Pemilu, tingkatkan kembali rasa cinta tanah air, salah satunya dengan upaya bela negara sebagaimana tertuang dalam UUD 1945 pasal 27 ayat 3 yang menyebutkan bahwa segala warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya bela negara. Sebagai upaya bela negara yang bisa dilakukan Pengawas Pemilu agar keberlangsungan demokrasi bangsa Indonesia yang dicita-citakan oleh para pahlawan terdahulu bisa tercapai dan dirawat hingga akhir hayat.
Setelah 2 (dua) tahun pelaksanaan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia hanya diikuti melalui daring, karena kondisi pandemi covid-19 yang melanda dunia dan di Indonesia khusunya sejak awal tahun 2020 yang lalu, sehingga di peringatan Ke-77 ini Bawaslu Kabupaten Lebong bisa kembali melaksanakan Upacara Peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia secara luring atau secara langsung di halaman Sekretariat Bawaslu kabupaten Lebong yan terakhir kali dilaksanakan yakni pada HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-74 pada tahun 2019 silam.
Kekhidmatan peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77 semakin terasa dimana tahun ini bangsa Indonesia bisa kembali memeriahkan peristiwa sejarah berdirinya negara berdaulat yang bernama Negara Kesatuan Republik Indonesia secara meriah ditandai dengan adanya perlombaan khas 17-an yang selama 2 tahun belakangan ini tidak bisa dilaksanakan, walapun pelaksanaan perlombaan 17-an tahun ini masih harus tetap memperhatikan protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah.
Sebagai informasi untuk Sahabat Bawaslu, Pelaksanaan Upacara peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77 tahun ini dilaksanakan di halaman Sekretariat Bawaslu Kabupaten Lebong dan yang bertindak sebagai Inspektur Upacara yaitu Anggota Bawaslu Kabupaten Lebong Melky Agustian, S.H., dan upacara peringatan HUT RI ke-77 ini juga diikuti oleh Anggota Bawaslu Kabupaten Lebong Sabdi Destian, S.Sos., Koordinator Sekretariat dan seluruh Staf Sekretriat Bawaslu Kabupaten Lebong. Setelah pelaksanaan Upacara peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77 Bawaslu Kabupaten Lebong juga melaksanakan perlombaan khas 17-an yang diikuti oleh seluruh staf Sekretariat Bawaslu Kabupaten Lebong sebagai bentuk syukur dan sebagai salah satu cara memeriahkan HUT Kemerdekaan bangsa dan negara yang dicintai yakni Negara Kesatuan Republik Indonesia. Dirgahayu Republik Indonesia “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”. #AyoAwasiBersama. #HUT_ke-77_Kemri.
Penulis : Andi Tri Atmaja
Editor : Sabdi Destian & Melky Agustian
Dokumentasi : Angger Saputra